10 detik
Tanpa gadget, belum ada teknologi yang begitu menonjol dikala itu. Adapun hanyalah video game seperti gameboy ataupun playstation 1, dan itupun tidak semua orang bisa memilikinya. Dan karena disewakan, kami lebih memilih bermain yang lainnya. Permainan tradisional ataupun permainan yang hanya ada dijaman itu adalah memang permainan yang benar-benar mengasyikkan. Bermain tanpa menghiraukan perasaan karena memang perasaan itu tidak penting, kami hanyalah berfikir untuk kebersamaan dan kesenangan.
Permainan jaman dulu bisa membuat kita selalu berkumpul dan menambah wawasan sosial. Tidak bisa kita lakukan dengan bermain sendiri, semua harus dilakukan dengan orang lain. Masa-masa kecil itu adalah masa-masa yang sangat-sangat indah untuk di kenang. Dan semua itu tidak akan kembali lagi kepada kita, semuanya, tidak akan pernah terjadi lagi.
Bahkan banyak sekali orang berkata tentang ini yang menurut saya adalah kata-kata mutiara untuk masa kecil:
Aku rindu masa kecil, ketika semuanya sederhana...
dan ketika aku jatuh yang luka hanyalah kaki dan lutut, bukan hati.
Dimana perasaan itu tidak akan pernah kita temukan lagi. Tidak akan pernah...
Setiap hari kita sepulang dari sekolah, bergegas untuk bersiap-siap keluar untuk bermain, dan padalah itu di siang bolong, yang pasti panas diluar sana. Tetapi kami tidak pernah mengeluh soal panas, hanyalah waktu untuk bermain yang kami inginkan, bermain bersama-sama.
Banyak sekali permainan yang bisa kami lakukan, banyak sekali. Ada saja permainan yang pasti kami lakukan setiap harinya. Panas, hujan, itu semua teman kami tidak peduli panas atau dingin, dibawah itulah tempat bermain kami. Ada yang bertengkar, besoknya sudah terlupakan masalah sebelumhya, hanya untuk bermain.
Ingin juga rasanya saya menuliskan tentang apa saja permainan di era 80 - 90an yang tidak akan pernah kita jumpai lagi di masa sekarang dan di masa yang akan datang. Tetapi mungkin akan saya tuliskan di post selanjutnya yaitu tentang Permainan-Permainan Jaman Dulu. Dimana permainan-permainan itu semuanya hampir hilang dan bahkan sudah hampir semua hilang di telan oleh para gadget.
Semenjak kemunculan teknologi gadget, satu-persatu permainan jaman dulu menghilang tanpa kabar. Semua anak menggenggang gadget ditangannya. Sepulang sekolah, masuk kamar, buka gadget. Jika kalian (yang tidak mengalami masa-masa ini) mengetahui apa yang kami kerjaan pada jaman dulu saat kami sepulang sekolah, kalian pasti akan biasa saja melihatnya, tetapi perasaan itu akan berbeda jika kalian belum pernah merasakan gadget dan hanya permainan-permainan itulah yang bisa kalian lakukan bersama teman-teman kalian. Kalian akan bangga pada jaman sekarang ini saat melihat anak kecil membawa gadget.
Ada sesuatu yang bisa kita ceritakan kepada generasi selanjutnya yang cerita itu tidak akan pernah dilakukan atau dijumpai oleh generasi selanjutnya. Sesuatu yang paling indah dalam masa-masa kecil kami. Dan kami sangat berterimakasih kepada pencipta alam semesta ini.
Terimakasih banyak tuhan, Engkau telah memperkenalkan kepadaku berbagai macam jenis mainan pada saat aku kecil, yang di era modern saat ini tidak akan pernah lagi aku jumpai...
Saat saya coba search di google, masih banyak orang-orang yang mengkoleksi mainan-mainan jaman dulu yang mungkin memang mereka simpan dari kecil ataupun mendapatkannya melalui barter dengan sesama kolektor. Dengan ini semoga ada banyak orang yang mau dan bersemangat untuk mengoleksi mainan-mainan jaman dulu yang tidak akan pernah lagi kita jumpai, dan semoga hobi mengkoleksi tersebut tidak akan pernah mati hingga generasi setelah kita, agar kita bisa mengenalkannya kepada generasi selanjutnya.
Sekian dulu sedikit cuplikan tentang Asyiknya Bermain Di Jaman Dulu. Dan untuk para generasi setelah kami, kalian tidak perlu berkecil hati, kalian masih bisa memainkannya jika kalian ingin mengetahui permainan tersebut. Tetapi, saya sakin itu tidak akan seseru bagaimana kami melakukannya dulu. Jadi, mungkin jika ada rezeki atau kesempatan, saya berkeinginan untuk membuat sebuah lokasi khusus untuk menjaga/melindungi/menyimpan semua permainan-permainan di jaman dulu. Syukur-syukur kalau ada orang yang membuatnya lebih awal :) Saya sangat berterima kasih. Selamat jalan permainan generasi lama, selamat datang permainan generasi baru.
Skor: 4.5 dari
5, oleh
7328 ulasan.
Ditulis oleh Artikelious.com dari berbagai referensi.
PERHATIAN! Jika Anda meng-copy artikel ini, mohon untuk sertakan 1 link aktif dibawah artikel yang mengarah ke halaman ini. Jika tidak, kami akan melaporkannya ke pihak Google untuk memproses Web/Blog Anda. Setiap hari kami mengecheck siapa saja yang mengCopy artikel kami. Terima kasih atas perhatiannya.
bener banget ;-(
ReplyDelete